Selasa, 07 Juni 2011

Ini dia Jajanan Favorit Bagi Ekspatriat di Korea!!

Tteokbokki adalah makanan paling populer untuk orang asing yang tinggal di Korea. Paling tidak itulah hasil survey dari salah satu universitas di Korea. Kyunghee University Institute of International Education mengungkap Tteokbokki (kue beras dengan saus pedas) adalah jajanan No.1 yang suka dimakan ekspat dan meraih angka 31,1%. Urutan kedua adalah dak-kkochi (sate ayam dengan bumbu ^^) dengan 29%. Tempat ketiga diraih Sundae (usus babo dengan campuran sayur) yang meraih 20,2%. Tempat terakhir jatuh kepada Fritters (Potongan-potongan makanan, jenisnya tergantung bahan utamanya) yang meraih 9,6%. Survey ini dilakukan kepada 455 ekspat yang tinggal di Korea dari 62 negara berbeda dari 21 Maret sampai 3 April lalu.


dak-kkochi
Sundae
zucchini fritters
Kebanyakan ekspat (93,6%) menjawab bahwa mereka menyukai makanan Korea. Alasannya adalah karena lezat (32,1%), bergizi (25%), dan sehat (20,5%). Wanita, yang lebih tertarik pada kecantikan dan diet daripada pria, menjawab bahwa makanan Korea adalah yang terbaik untuk kesehatan. 56% voters menjawab bahwa Kimchi adalah makanan yang mewakili Korea. Namun, ketika ditanya apa makanan Korea favorit mereka, 32,4% menjawab Bulgogi dan 28,7% menjawab Galbi (iga berbumbu).
Makanan pendamping yang sering dikonsumsi ekspat adalah Kimchi stew (29%), Grilled fish *sepertinya surimi yaa* (17,1%), rumput laut (15,4%), dan sayuran berbumbu (10,9%). Survey menunjukkan bahwa tidak hanya makanan, para ekspat juga menyukai tradisi jamuan Korea. Oscar, warga negara Uganda berusia 30 tahun mengatakan bahwa ia terkejut dengan banyaknya makanan yang dihidangkan restoran Korea. Katanya : “Aku terkejut bahwa makanan pendampingnya diverikan sebanyak kau suka dan gratis”.
Lebih dari setengah jumlah voters menjawab bahwa mereka bisa memasak makanan Korea dengan baik. Makanan yang sering mereka masak adalah : Kimchi stew (32,3&), Tteokbokki (26,2%), dan Kimbap (15,9%). Beberapa bahkan sangat percaya diri memasak makanan tersebut. Dimtian dari Vietnam berkata : “Aku belajar masakan Korea dari suamiku. Sekarang aku bisa memasak Sundubu Jigae (Tofu stew) dengan mudah.

Credit : Yun Suh Yung (syun@heraldm.com) via KoreaHerald
Editor : Rob York
Indonesia translation : opathebat @HallyuCafe

Tidak ada komentar:

Posting Komentar